Kodim 0212/Tapsel Gelar Acara Tradisi Penerimaan Personil Baru

Juli 08, 2025 | Juli 08, 2025 WIB Last Updated 2025-07-08T11:13:01Z
Padangsidimpuan - neodetik.com ||  Kodim 0212/Tapsel menggelar acara kegiatan tradisi satuan Korps raport penerimaan personil baru yang berlangsung di Lapangan Upacara  Kodim 0212/Tapsel Jln. Imam Bonjol Kec. Padangsidimpuan Selatan Kota Padangsidimpuan, Selasa (08/07/2025)
Kegiatan Korps raport penerimaan personil baru di pimpin langsung oleh Komandan Kodim (Dandim) 0212/Tapsel Letkol Arm Delli Yudha Adi Nurcahyo, S.E.,M.M dan di hadiri para Perwira, Bintara dan Tamtama serta ibu-ibu Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XLV Kodim 0212
Dalam arahannya, Dandim 0212/Tapsel Letkol Arm Delli Yudha Adi Nurcahyo, S.E.,M.M mengatakan, kegiatan ini merupakan tradisi yang harus diterapkan oleh setiap Prajurit, bukan hanya sekedar acara seremonial biasa yang tidak mempunyai makna dan arti, tetapi tradisi ini sangat berarti bagi Prajurit yang baru masuk satuan
"Kegiatan ini merupakan sebuah prosesi sumpah setia kepada satuan ini, sehingga proses acara ini memiliki arti penting dengan mengucapkan ikrar Prajurit Kodim 0212/Tapsel dan diharapkan menjadi Prajurit Petarung Merah Putih yang berkewajiban selalu berbuat yang terbaik dan pantang menyerah," ungkap Dandim
Letkol Delli Yudha Adi Nurcahyo juga berharap kepada Prajurit yang baru, dengan bersama-sama unsur pimpinan yang ada untuk melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya untuk membuat nama satuan ini menjadi lebih baik lagi sehingga timbul rasa bangga dan cinta dengan satuan ini
"Saya mengucapkan selamat datang kepada personil baru, mari bersama-sama kita menjalankan serta mengemban tugas yang diberikan oleh negara, jaga nama baik satuan ini dengan selalu menjauhi pelanggaran karena pelanggaran yang dilakukan akan memberikan efek yang negatif kepada diri sendiri, keluarga maupun satuan," pungkas Dandim 0212/Tapsel

Adapun personil yang baru masuk yakni, Kapten Inf PM. Simanjuntak, Kapten Inf SR. Marbun, Pelda Zulkarnaen, Praka Suburyadi, Pratu Indra Mahyudin Harahap, Pratu Aldi M Harahap, Pratu Kemas M Hidayat, dan Pratu Alam H Harahap.
( Kaperwil Sumut/Tega Kurnia )

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kodim 0212/Tapsel Gelar Acara Tradisi Penerimaan Personil Baru

Trending Now

Iklan

iklan